A VIP as Soon as You Log In - Chapter 45 - Raja Siswa Baru Kami Sudah Berubah - 5
- Home
- A VIP as Soon as You Log In
- Chapter 45 - Raja Siswa Baru Kami Sudah Berubah - 5
A VIP as Soon as You Log In – Chapter 45 : Raja Siswa Baru Kami Sudah Berubah – 5
Translator: Avalone
“Kau bilang kemarin kau bertemu wakil kapten?”
“Tidak juga. Tanpa bilang apa-apa, dia menjatuhkan muffin ke nampanku dan pergi begitu saja.”
“Hei.”
Keesokan paginya, Shin-hyuk memberi tahu Karen tentang pertemuannya dengan wakil kapten, dan dia segera tertawa.
“Aku tanya karena tidak tahu, tapi apa ada yang spesial mengenai muffin bagi orang Inggris?”
“Ah, bukan. Itu hanya karena wakil kapten itu agak kikuk.” Dari senyuman Karen, Kang Shin-hyuk tahu kalau ada sesuatu yang terjadi. Tapi, dia tidak menunjukkan tanda-tanda menjawab pertanyaannya.
“Kau pasti melakukannya dengan baik. Apa dia terlihat seperti orang jahat?”
“Tidak, dia terlihat seperti orang baik.”
“Baiklah, sampai jumpa.”
Kang Shin-hyuk tidak ingin bergabung ke Ksatria Wyvern dengan imbalan muffin dan memutuskan untuk menolak tanpa mempertimbangkannya. Do Woojin menghampiri mereka berdua saat mereka memasuki sekolah.
“Hei, mulai hari ini aku akan pergi ke aula dua.”
“Hah? Kenapa begitu?”
“Hm?” Perkataan Do Woojin ditujukan untuk Karen dan tampaknya ada hubungannya dengan Ksatria Wyvern. Ia meminta maaf pada mereka dalam hati, tapi ia tidak akan tertipu.
“Ada tahun kedua bernama Yoo Minjun. Kau harus mengingat dia.”
“Oh, ada orang seperti itu…” Kang Shin-hyuk mengingat kembali kalau ada alasan lain dia mengejar gelar Raja Siswa Baru. Itu adalah untuk mengusapnya ke wajah senior yang merendahkannya, tapi banyak hal yang terjadi setelah itu sehingga ia sudah lupa sepenuhnya. Memikirkan senior itu sekarang tidak lagi memengaruhi Shin-hyuk. Ia punya banyak hal lain untuk dikhawatirkan daripada terganggu oleh orang semacam itu.
“Kenapa aku meminjamimu artefak saat final? Senior itu menanyakan tentang itu dan pada akhirnya, mereka mengusirku dari bangunan pertama.”
“Apa yang terjadi di aula pertama dan kedua? Apa ini ada hubungannya dengan perpecahan antara kapten dan wakil kapten?”
“Benar. Ingat kalau ada pusat latihan untuk Ksatria Wyvern di hutan sekolah? Ada dua bangunan.”
“Bangunan kedua itu untuk wakil kapten.” Do Woojin awalnya dipilih oleh senior yang bekerja di bawah kapten dan bergabung ke Ksatria Wyvern. Tapi senior itu muak dengan insiden ini, dan dia telah dipindahkan untuk bergabung dengan wakil kapten. Itu sungguh bukan hal yang menyenangkan.
“Aku suka bangunan kedua. Orangnya lebih sedikit, jadi ada banyak tempat kosong. Kami juga mengadakan pesta barbeque hari Minggu ini.”
“Dari awal aku tidak tahu kenapa ini bisa terjadi, hanya gara-gara aku meminjami artefak?”
“Kenapa kau tidak melawannya saja?”
“Itu tidak diperbokehkan.”
“Aku tidak bisa. Kami harus membantu wakil kapten.” Pada ucapan Kang Shin-hyuk, iseng menyaksikan dari samping, Do Woojin menggelengkan kepala dan Karen menjawab tidak dengan tegas. Karen lalu berbalik ke Do Woojin.
“Apapun alasannya, kita akan berada di sisi yang sama di masa mendatang. Mari kita bekerja keras bersama-sama, Do Woojin. Ah, di saat seperti ini….kalau ada rekan kuat yang bergabung dengan kita…”
“Aku tidak akan.” Ia sedikit merasa bersalah karena ia adalah alasan diusirnya Do Woojin, tapi akhirnya, ia sedikit senang karena ia tidak perlu berurusan dengan senior mengerikan itu lagi.
“Ya, aku tidak mau terlibat dengan pria aneh semacam itu.” Do Woojin mengangguk, setuju dengan Shin-hyuk.
“Aku hanya tidak suka ada orang yang ada di atasku…sekarang karena ini sudah terjadi, kenapa kita tidak membantu wakil kapten mendapatkan jabatan kapten saja? Sepertinya dia lebih kuat.”
“Itulah yang ingin kulakukan juga.”
“Lebih dari itu, kalian seharusnya mengobrol tanpa aku.” Entah kisah pemberontakan epik akan dimulai dari sini atau tidak, Shin-hyuk senang jika tidak sadar. Ia bisa menjauh dari kejaran Karen yang mencoba memberitahunya urusan internal Ksatria Wyvern. Karen mendecakkan lidahnya dan melirik Do Woojin untuk meminta bantuan, tapi dia hanya menggelengkan kepala. Baek In-ha yang baru saja muncul dibelakang mereka memutuskan untuk berbicara.
“Oh, apa kau mengencani Do Woojin juga?”
“Wow, kalian semua tidak berguna.”
***
“Sebuah formasi berarti menempatkan orang ke struktur tertentu dengan peran yang unik. Itu bisa dilakukan terlebih dahulu untuk menghadapi situasi yang berubah-ubah. Itu tidak hanya penting dalam pertempuran berskala besar tapi juga saat menjelajahi dungeon.” Sepulang sekolah, kelompok tujuh sekali lagi berkumpul di ruang serba guna untuk mendengarkan pelajaran Shin Eunah mengenai dasar-dasar menjelajahi dungeon.
“Jadi, mulai sekarang, aku akan mengajari kalian tentang formasi dasar yang sesuai dengan setiap situasi. Keberhasilan kalian akan bergantung pada seberapa cepat kalian beradaptasi terhadap situasi yang berubah dengan cepat dan merespons dengan tepat.”
“Bisakah kamu memberitahu kami formasi yang tepat untuk dungeon ini?”
“Kalau kalian memahami dasar-dasar dibaliknya, kalian akan bisa memahaminya sendiri.” Pelatihan yang sebenarnya akan diadakan di hari Jumat, dan hari ini adalah hari Rabu, jadi mereka hanya memiliki dua hari untuk menambah pengetahuan mereka hingga tingkat yang berguna di pertarungan yang sebenarnya. Mereka dikenakan latihan formasi praktek, serta latihan respons yang meniru situasi pertempuran.
“Aku merasa seperti menjadi superhuman sungguhan.”
“Orang yang melakukan terbaik di kelas sering melakukan kesalahan di dunia nyata.” Karena mereka adalah talenta yang luar biasa, Karen dan Baek In-ha bisa mengikuti tanpa masalah begitu latihan berubah dari teori menjadi praktik. Ketika sampai pada cara mereka bergerak, semuanya sudah profesional.
“Hmm, sebanyak ini…kau lolos.”
“Terima kasih.” Setelah latihan, skill provokasi Do Woojin diukur oleh Shin Eunah. Meskipun dia baru saja mempelajari skill itu, skillnya sudah berada di tingkat tinggi.
“Jika Shin-hyuk dan Stringfield menekan musuh dari kejauhan dan Do Woojin menarik mereka mendekat dengan taunt, aku bisa maju dan membereskannya. Bukankah itu sempurna?”
“Ya, ya, lakukan saja apa yang kau katakan.”
“Bagaimana dengan pemimpin kelompok kita? Kurasa Shin-hyuk akan bagus.”
“Yah…”
“Baik, kalau begitu Shin-hyuk.” Dengan demikian, Kang Shin-hyuk menjadi pemimpin party. Ia tidak percaya diri, tapi ia juga sadar kalau hanya ia yang bisa mengendalikan Baek kapanpun.
“Bagus.” Shin Eunah mengangguk puas segera setelah mereka memilih pemimpin.
“Aku sudah terbiasa sekarang. Besok, kita akan meninjau ulang hal-hal yang diperlukan untuk dipahami saat memasuki dungeon dan bersiap untuk pertempuran yang sesungguhnya. Kalian dibubarkan…Kang Shin-hyuk, tetap di sini. Aku perlu membuat daftar barang yang akan kau bawa ke dalam dungeon.”
“Baiklah.”
“Ah, tunggu sebentar.” Shin Eunah menghentikan yang lain, memberi masing-masing sekaleng kopi dari tasnya. Mereka menerimanya tanpa bertanya, sudah menduganya, kemudian berpisah. Kang Shin-hyuk yakin kalau dia hanya mencoba melakukannya dengan baik.
“Lalu…berapa banyak yang ingin kau bawa?” Dengan hanya berdua yang ada di sana, Shin Eunah mengambil dokumen dan pulpen dari tasnya. Itu mungkin hanya karena suasana hati Shin-hyuk, tapi ia berpikir kalau cara bicara Shin Eunah menjadi lebih nyaman di dekatnya. Ia meletakkan kopi kalengannya dan memiringkan kepala.
“Akan ada beberapa lagi…kurasa sepuluh.”
“Sepuluh, apa kau membuat semua itu?”
“Tidak, belum, hanya tiga. Aku berencana untuk menyelesaikan sisanya dari sekarang.” Termasuk tombak baja yang ia buat beberapa hari yang lalu, ia punya tiga yang sudah disahkan Lee Manwoo. Tujuh sisanya akan ditempa dari logam sihir yang akan ia siapkan. Ia ingin membawa tombak brenite, tapi akan sulit menjelaskan darimana asalnya. Memikirkan kepribadian Lee Manwoo, ia bertanya-tanya apa dia akan bersedia memberi persetujuan.
“Dari sekarang? Apa itu mungkin?”
“Ya.”
“…” Begitu mendengarnya, Shin Eunah sedikit mengerutkan kening dan melihat jam di pergelangan tangannya yang halus. Itu adalah merk jam yang bahkan belum pernah ia dengar, dan ia bertanya-tanya semahal apa itu.
“Apa mungkin kalau aku melihat produksinya sendiri? Aku sudah lama tertarik.”
“Uh, um…” Ia bertanya-tanya apa itu tidak apa-apa. Dia seharusnya tidak tahu apa-apa tentang bagaimana Anvil menempa, jadi mungkin itu tidak apa-apa.
“Ya, tapi ada guru di klub…”
“Itu bukan masalah.” Namun ada satu masalah yang Shin-hyuk abaikan, itu adalah seberapa mencolok Shin Eunah itu. Ketika dia berjalan bersama dengannya menuju ruang klub, semua orang yang mereka temui menatap mereka.
“Itu dia…”
“Apa, kenapa dia ada di sini?”
“Apa kau tidak tahu? Aku melihatnya di sekolah beberapa hari yang lalu…”
“Dia sangat cantik…”
“Hey, itu Raja Siswa Baru. Apa kamu bersamanya?”
Kang Shin-hyuk merasa seperti ia adalah pusat rumor yang menyebar di antara orang-orang saat ini, bahkan dari sedikit yang ia dengar. Ia sudah menarik banyak perhatian akhir-akhir ini, dan sekarang ia dilihat bersama dengan Eunah…ia berharap ia bisa mengambil satu orang dan menjelaskan bahwa dia adalah pengawasnya untuk pelatihan gerbang. Mungkin ini adalah tujuannya? Tidak, sepertinya dia sama sekali tidak peduli dengan sekelilingnya dengan ekspresinya yang dingin, tidak berubah. Ia menghela nafas dan berjalan secepat yang ia bisa menuju lantai ketiga Aula Biryong.
“Tuan Lee Manwoo.”
“Baik.” Di dalam ruang Klub Pembuatan Artefak, Lee Manwoo duduk sendirian dan membaca koran. Akhir-akhir ini dimana semuanya digantikan dengan digital, itu adalah gambaran dari pengrajin tua dan keras kepala. Hampir sangat mirip.
“Oh?”
“Tuan Lee Manwoo, lama tidak bertemu.”
“Baiklah…itu kau.” Mereka berdua sepertinya saling kenal. Itu wajar karena dia lulusan Shinyoung. Tapi ia bertanya-tanya kenapa Claire tidak tahu tentang fakta tersebut jika dia mencurigai Lee Manwoo ada di sini. Ketika Shin-hyuk memiringkan kepalanya, keduanya lanjut berbicara.
“Aku mendengar apa yang terjadi belum lama ini, aku minta maaf.”
“Itu bukan sesuatu yang perku kau minta maafkan.”
“Baiklah.”
“Sekarang, kenapa kau…hm, ya. Kau pelatih mereka. Apa kau ragu kalau dia membuatnya sendiri?”
“Tidak, aku datang untuk mrnyaksikan proses pembuatannya.”
“Itu berarti demonstrasi.” Lee Manwoo mengerutkan kening.
“Apa kau akan menjelek-jelekan karya anak ini?”
“Hah?”
“Tidak.” Kang Shin-hyuk yang mendengarkan dari samping mendongakkan kepalanya. Shin Eunah segera menyangkalnya dan Lee Manwoo mendecakkan lidahnya.
“Murid ini datang ke klub sekali dan mengatakan kalau dibandingkan dengan yang dia cari, yang kami miliki jauh dari itu.”
“…” Shin Eunah menutup mulutnya. Kang Shin-hyuk mulai mengingat apa yang dikatakan Claire sebelumnya tentang Lee Manwoo dan bagaimana Shin Eunah mengatakan kalau dia tidak bisa dibandingkan dengan Anvil. Shin-hyuk penasaran mengenai cerita itu dan Lee Manwoo sedikit maju seolah untuk melindungi Shin-hyuk.
“Kalau kau ingin mengomentari karya anak ini, pulang saja. Aku bisa menjamin kalau anak ini bisa membuat artefak.”
“Apa kau mengajarinya sendiri?”
“…Tidak, tidak banyak.”
“Aku lega.”
“Pria yang mengerikan.” Shin Eunah memusuhi pria tua itu tanpa ragu-ragu. Lee Manwoo mendecakkan lidahnya, tapi ia hanya membiarkannya masuk setelah dia berjanji untuk tidak menjelek-jelekkan karya Shin-hyuk.
“Kalau begitu lihatlah. Aku memebeli beberapa logam sihir yang paling biasa digunakan, Kenyon, dan beberapa logam yang lebih populer yang mungkin kau cari, Alite.” Lee Manwoo menyiapkan empat kilogram ingot, masing-masing dua kilogram. Kenyon terlihat perak mengkilap, dan Alite memancarkan cahaya emas halus. Shin-hyuk lebih tertarik dengan Alite daripada Kenyon.
“Kenyon, dalam arti tertentu adalah versi puncak baja. Itu diperkuat dengan menyerap kekuatan sihir, jadi itu lebih disukai oleh pengguna sihir. Logam itu juga memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi dalam penguatan…Alite, di sisi lain tidak menerima kekuatan sihir dan sulit diubah menjadi artefak. Tapi begitu jadi, itu sangat bagus untuk memblokir dan menghancurkan sihir.”
“Begitu…” Lee Manwoo sudah tahu kalau Shin-hyuk tidak bisa menangani sihir dan sudah mempersiapkannya dengan mempertimbangkan dirinya. Shin-hyuk tersenyum ambigu padanya.
“Mubazir mengubahnya menjadi lembing.”
“Setiap percobaan mempunyai makna. Cobalah.”
“Kalau anda bilang begitu.” Ia mengambil dua ingot Alite tanpa ragu lagi. Shin Eunah memulai percakapan dengan Lee Manwoo saat mereka melihatnya menyalakan tungku.
“Kudengar kau menyerah pada palu.”
“Benar. Tapi, kurasa aku bisa membersihkan jalan di depannya.”
“Begitukah? Kau melakukannya sejauh itu.” Ekspresi Shin Eunah mengeras dan Lee Manwoo melanjutkan.
“Jadi, beritahu aku. Apa itu mungkin kalau kau terhubung dengan pria itu.”
“Ya, Jormungand. Aku diberitahu kalau koalisi anti-superhuman mulai bergerak lagi.” Ekspresi Lee Manwoo mengeras dan menjadi suram. Dia punya hubungan yang buruk dengan kelompok bernama Jormungand.
“Dikatakan bahwa mereka mencari darah baru setelah kehilangan banyak anggota di konflik sebelumnya. Shinyoung memutuskan untuk menyatukan prospek mereka setelah menerima intel itu.”
“Apa kau bagian dari pengawalan itu?”
“Kami bekerja sama dengan Vanguard juga. Jadi bahkan jika ada kecelakaan lain, para siswa akan aman.”
—Klang! Klang! Klang!
Kang Shin-hyuk mulai menempa logam yang meleleh ketika keduanya terus berbicara.
“Aku masih tidak menyukai apa yang dilakukan atasan.”
“…Melindungi siswa adalah pilihan terbaik.”
“Aku tidak menyangkalnya, tapi itu berbahaya.”
“Sejak saat mereka memasuki sekolah ini, para siswa akan bersiap untuk bertarung.”
“Bukankah itu hanya kata-kata manis?” Shin Eunah tidak membalas, menatap sosok Shin-hyuk yang sedang bekerja. Lee Manwoo hampir pingsan saat ia melihat senyuman kecil diwajahnya.
‘Dia bisa tersenyum?’ Lee Manwoo sudah tertarik padanya sejak dia mengeluh tentang pekerjaannya yang buruk. Ratu Es, Penyihur Petir, dan seterusnya. Hanya dengan melihat julukan itu, kau bisa membayangkan secantik apa dia— dan kepribadiannya yang mengerikan. Dia tidak pernah melibatkan diri dengan siapapun selama tiga tahun berada di Shinyoung dan tidak ada yang pernah melihat wajah tersenyumnya. Ini berlanjut sampai dia lulus dan menjadi anggota asosiasi Superhuman.
‘Tapi dia…’.Lee Manwoo mengingat kembali hari ketika dia mengunjungi ruang klub dan melihat karya mereka. Dia bilang itu kurang dibandingkan dengan yang dia cari. Jadi, bagaimana jika dia sudah menemukannya? Bagaimana jika itu adalah Kang Shin-hyuk? Bagaimana jika dia darang ke sini bukan untuk mengawasi pekerjaannya?
‘Hah…setidaknya aku tidak perlu mengkhawatirkan keamanannya.’ Lee Manwoo terkejut dengan kesimpulannya sendiri, lalu tawanya datang tanpa diminta. Shin Eunah berbalik ke arahnya dengan ekspresi menakutkan.
“…”
“Apa ada masalah…?”
“…Tidak, tidak…” Shin Eunah mengalihkan kepalanya tanpa ekspresi, tapi Lee Manwoo yang memiliki mata seorang pengrajin bisa melihat telinganya yang tersipu. Tentu saja dia membuang muka tanpa mengatakan apa-apa.
Kang Shin-hyuk sedang menempa logam sihir, tidak menyadari apa yang terjadi di sekitarnya.