A VIP as Soon as You Log In - Chapter 105 - Senjata Rahasia Satuan Tugas – 2
- Home
- A VIP as Soon as You Log In
- Chapter 105 - Senjata Rahasia Satuan Tugas – 2
A VIP as Soon as You Log In – Chapter 105 : Senjata Rahasia Satuan Tugas – 2
Translator: AvaLone
Shin Eunah percaya diri bahwa dia bisa bertahan hidup lebih dari orang lain di usia 20-an atau 30-an, berdiri di medan perang yang sama dengan superhuman-superhuman lain. Itu bukan bualan, tapi memang fakta. Tapi, tidak ada superhuman lain yang pernah ia lihat yang menunjukkan performa sama seperti Kang Shin-hyuk sekarang.
‘Dia sudah memburu monster A+…’ Jari Kang Shin-hyuk menari-nari dengan lihai di udara, memotong semua musuh di sekelilingnya. Dia tahu bahwa ia berbakat, tapi kekuatan destruktif senjatanya dan pengendaliannya yang terampil membuatnya terkejut.
—Kyaak!
“Oke, mereka semua ada di sini.” Ia menyadari batas senjatanya. Setajam apapun itu, itu tidak akan bisa menghadapi musuh yang peringkatnya lebih tinggi, setidaknya tidak sendirian. Tapi ia bisa meningkatkan kekuatannya dengan Wind Mastery, dengan tambahan traitnya untuk memperkuat seluruh senjatanya.
‘Bahkan tanpa kekuatan spiritual, itu tidak masuk akal. Ditambah masih ada ruang baginya untuk tumbuh…’ Kang Shin-hyuk sendiri belum menyadari sehebat apa kekuatannya itu. Dengan kekuatan spiritual dan kemampuannya sebagai pandai besi untuk mewujudkan imaginasinya menjadi senjata, ia adalah kekuatan yang harus diperhitungkan. Mungkin itu juga karena tarian pedang yang terus ia coba tiru.
“Senior?”
“Hm.” Shin Eunah memikirkan hal-hal itu sampai ia memanggilnya. Ia sedang menatapnya dengan ekspresi aneh saat dia terhanyut dalam pikiran. Dia terpesona oleh matanya yang bersinar emas setiap kali ia menggunakan kemampuannya. Dia memalingkan kepalanya, tidak bisa menghadap Shin-hyuk secara langsung karena dorongan yang tidak bisa dia pahami begejolak di dalam dirinya. Shin Eunah menarik napas dalam-dalam, mencoba menenangkan diri.
“Ada apa?”
“…Bukan apa-apa.” Shin Eunah menggelengkan kepala seolah baru saja bangun.
“Berapa peringkat statusmu?”
“A+.” Seluruh statistik fisik Kang Shin-hyuk adalah A+, dan bahkan kekuatan spiritualnya sudah meningkat setinggi itu.
“Kukira lebih tinggi dari itu. Terakhir kali, kamu mengalahkan seluruh gerbang irregular sendirian, yang berarti asosiasi mengakuimu sebagai peringkat S–. Apa kamu tahu apa maksudnya?”
“Itu berarti standar manusia lebih akurat daripada sistem Gaia, atau mungkin berbeda?”
“Tidak, tidak juga.” Shin Eunah tersenyum terhadap jawabannya.
“Itu berarti trait dan skillmu berefek pada peringkatmu. Kamu bisa merasakannya sendiri, keuntungan dari kemampuanmu dalam mengendalikan senjata, dan seberapa dekat celah antar peringkat.”
“Lalu, jika aku memakai pedang, peringkatku akan turun.”
“Tidak, jika kamu mengangkat pedangmu, kamu akan lebih kuat, kan?” Poin Shin Eunah membuatnya menegang. Meskipun tarian pedang itu bisa digunakan dengan senjata lain, itu masih paling kuat dengan pedang.
“Bagaimana kamu tahu?”
“Aku tahu dari caramu bergerak. Suatu hari, kalau semua keterampilan senjatamu berkembang sebanyak itu, peringkatmu mungkin akan lebih tinggi.”
“Haha…” Dia punya mata yang tajam. Kang Shin-hyuk secara naluriah merasakan sarung pedangnya yang saat ini disimpan di penyimpanannya.
“Jadi sekarang, apa kita pindah ke gerbang selanjutnya?”
“Kamu sudah dapat banyak pengalaman di sini. Kurasa itu sudah cukup untuk sekarang.”
“Sayang sekali. Aku ingin melawan boss-nya.”
“Boss?” Ekspresi Shin Eunah dipenuhi dengan kedengkian, tidak seperti dirinya yang biasa.
“Belum ada yang pernah menemukan boss dari dungeon ini.”
“Hah?”
“Hm?” Mereka berdua memiringkan kepala terhadap satu sama lain. Shin Eunah terlihat malu.
“Belum ada yang pernah menemukan sarang boss. Ini sangat populer sehingga gerbang ini dibanjiri superhuman yang berlatih di bagian bertingkat rendah.”
“Apa ini aman?”
“Seharusnya begitu, lihat jumlah dan peringkat para superhuman di dungeon ini.”
“Ah, kurasa begitu.” Gerbang yang bossnya belum dihabisi itu seperti bom waktu. Gerbang itu sendiri bertindak berdasarkan keinginan boss di dalamnya, yang bahkan bisa memerintah para monster di dalam untuk keluar dan membunuh manusia. Namun, ada kelebihan bagi superhuman yang berbondong-bondong kemari untuk memburu monster, beberapa diantaranya bahkan melebihi peringkat A. Sekuat apapun bossnya, tidak mungkin peringkatnya lebih tinggi dari satu tingkat di atas gerbang. Jadi bahkan jika dia muncul, semua orang akan menyerangnya.
“Itulah sebabnya tempat ini aman. Sungguh dungeon yang aneh.”
“Benar.” Mata Shin Eunah berkelap-kelip saat Kang Shin-hyuk mulai menyadari niatnya untuk yang pertama kalinya.
“Kurasa aku punya ide dimana dia berada. Aku masih belum ketahuan, jadi aku ingin melakukannya dengan kekuatanku sendiri.” Belatos adalah permata berkilau dari dungeon di mana banyak orang berkumpul untuk berlatih. Bahkan bagi Shin Eunah, setelah dia lulus dari Shinyoung dan bergabung dengan Asosiasi Superhuman. Tapi banyak dari mereka yang tidak bisa menemukannya, Kang Shin-hyuk ingin menguji kemampuannya.
“Hah…tidak disangka kamu mau menyelesaikan gerbang ini. Wajar saja, mengingat pengalaman di Gromas.”
“Aku masih belum menemukannya.” Kang Shin-hyuk melangkah ke depan dengan percaya diri, menggelengkan kepala terhadap perkataan Shin Eunah yang dilebih-lebihkan. Ia tidak tahu pasti, tapi karena sekarang ia mencapai kedalaman gerbang di mana monster peringkat A+ tinggal, ia bisa merasakan aliran yang aneh. Selama ruangan boss ada di dalam gerbang, aliran yang menyimpang bisa dirasakan mengalir dari sana.
“Aku sebenarnya merasakan sesuatu yang mirip, tapi aku tidak pernah bisa menemukan cara untuk membukanya.”
“Aku tidak akan sadar kalau bukan karena kekuatan spiritual yang mengalir dari gerbang.”
“Hm?”
“Tapi begitu aku membacanya…” Kang Shin-hyuk memandu Shin Eunah saat ia berjalan naik ke bukit berbatu. Ini adalah zona paling berbahaya di Belatos, di mana ada monster-monster terbang, golem-golem yang menyamar menjadi batu, dan cacing-cacing tanah menunggu untuk menyerang orang yang lengah.
“Apa ada orang di sekitar?”
“Saat ini tidak.” Mereka berdua yang mengenakan seragam satuan tugas pasti menonjol, terutama mengingat reputasi mereka. Perhatian di arahkan pada mereka saat mereka berkeliaran di gerbang yang ramai, tapi Shin Eunah menyingkirkan mereka beberapa saat yang lalu. Mereka meninggalkan mereka berdua sendiri untuk menunjukkan kemampuan Kang Shin-hyuk, tapi mereka tidak ingin siapapun berada di dekat mereka jika mereka pergi ke ruangan boss.
“Jadi, bukalah dengan percaya diri.”
“Baik.” Kang Shin-hyuk sampai di titik di mana energi gelap mengalir paling kuat dan meletakkan tangannya di lantai. Kekuatan spiritual mengalir ke tanah dari dirinya saat ia memindai area itu. Karena sekarang kekuatan spiritualnya meningkat, melakukannya tidak lagi sulit. Tapi, ia masih tidak bisa menahan serangan kalau terlalu banyak informasi masuk ke dalam otaknya sekaligus, membebani dirinya.
“Apa kamu baik-baik saja, kakek?”
“Tidak apa-apa, hanya pusing.” Ia meyakinkan Shin Eunah yang menatapnya dengan gelisah, lalu menutup matanya dengan lembut saat ia mengatur informasi di kepalanya.
“Baiklah…” Ia meletakkan tangannya di batu terdekat sambil memulihkan kekuatan spiritualnya. Sekarang ia menggerakkannya seolah-olah sedang mencari lubang kunci suatu pintu di dalam kegelapan. Ia perlahan-lahan memasukkan kawat kecil untuk memutar mekanisme di dalam sebagai ganti kunci.
—Klik
Mungkin suara yang asli bukan seperti itu, tapi tiba-tiba ia bisa membuka kunci. Batu yang ia pegang tiba-tiba tertarik ke dalam tanah saat sebuah tangga yang menurun menuju sebuah kuil terbuka.
“Sekarang, ayo pergi.” Shin Eunah tekrkejut dia belum pernah menyadari itu sebelumnya.
‘Sampai bisa berkomunikasi dengan apa saja dengan kekuatan spiritual…jangan-jangan menyerang gerbang-gerbang yang tersisa di dunia ini itu tidak mustahil…?’ Shin Eunah menatap punggungnya saat dia tertinggal satu langkah di belakangnya.
Mungkin itu akan menjadi awal dari langkah bersejarah bagi semua superhuman.